Minggu, 29 April 2018

Jalan Sehat dalam Rangka "DIESNATALIS" Prodi Matematika UMM ke 35


Assalamualaikum WR.WB...
Disini kami akan nge share pada saat diesnatalis Pendidikan Matematika.

Sabtu, 21 April 2018 Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Matriks  berkerja sama dengan Program Studi (Prodi) Pendidikan Matematika Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) memperingati Diesnatalis Prodi Pendidikan Matematika UMM yang ke 35 tahun. Panitia mengonsep acara diesnatalis yang ke 35 dengan mengadakan jalan sehat berhadiah bagi warga prodi pendidikan matematika. Dengan tema  “Ayo Hidup Sehat dan Satukan Kekuatan untuk Kesuksesan Matematika”. 
Acara tersebut diawali dengan pembukan sambutan oleh ketua pelaksana diesnatalis yang ke 35, ketua umum HMJ Matriks dan dibuka secara resmi oleh kepala prodi pendidikan matematika UMM Dr. Moh. Mahfud Effendi, MM, secara simbolis dengan memukul gong, dan sekaligus pemberangkatan jalan sehat.
 Jalur jalan sehat dimulai dari Helipad UMM, keluar kampus melalui gate 1, belok kiri ke arah desa Tegalgondo, lalu masuk area kampus melalui jalur gate 4, melewati depan Dome UMM, belakang masjid, dan finis di Helipad UMM. Selepas jalan sehat dilanjutkan dengan senam bersama yang diikuti oleh seluru mahasiswa dan dosen prodi pendidikan matematika UMM. Acara dilanjutkan dengan hiburan-hiburan yang dipersembahakan dari kalangan warga matematiaka sendiri dan lomba Fasionshow dan merias wajah. Acara berlangsung mulai pukul 06.00 sampai 12.00 diakhiri dengan pembagian  puluhan Doorprice yang telah disediakan panitia, dan penyerahan hadiah kepada pemenang lomba.














0 komentar:

Posting Komentar